Tugu Pratama Perusahaan Asuransi Indonesia Berating Internasional A-

0
305
Share on Facebook
Tweet on Twitter

Jakarta, www.geoenergi.co.id – PT Tugu Pratama Indonesia (TPI), anak perusahaan PT Pertamina (Persero) yang bergerak di bisnis asuransi, mendapatkan peringkat A- (Excellent) untuk Financial Strength Rating dan “a-” untuk Long Term Issuer Credit.

Pemeringkatan yang dilakukan oleh A.M. Best, perusahaan rating internasional khusus perusahaan asuransi global berkedudukan di Amerika Serikat ini menempatkan TPI sebagai satu-satunya perusahaan nasional yang mendapatkan peringkat rating A-.

“Rating tersebut mencerminkan profil bisnis TPI yang baik, kinerja operasional yang kuat, dengan risiko kredit yang sangat baik. Pertamina sebagai induk usaha tentu saja sangat bangga atas hasil pemeringkatan ini karena TPI menjadi satu-satunya perusahaan nasional yang memperoleh rating A-,” kata Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro.

Pertamina mengendalikan 65% saham TPI yang didirikan pada 1981 untuk memenuhi kebutuhan pasar asuransi di sektor minyak dan gas bumi di Indonesia. Selain tumbuh bersama Pertamina yang menjadi pasar captive TPI, dalam beberapa tahun terakhir TPI juga memperkuat rekam jejaknya pada segmen asuransi komersial non life lainnya, seperti aviasi, engineering, dan properti.

TPI memiliki profit margin yang baik, dimana laba usahanya meningkat tajam karena dipicu oleh hasil dari portofolio investasinya yang besar. Neraca yang kuat merupakan faktor lain yang mendukung diraihnya peringkat rating ini. (Pam)

LEAVE A REPLY