ANTAM Tetap Menjadi Bagian dari Indeks LQ-45 Bursa Efek Indonesia

0
306
Share on Facebook
Tweet on Twitter

Jakarta, www.geoenergi.co.id – PT ANTAM (Persero) Tbk (ANTAM) mengumumkan bahwa perusahaan tetap menjadi bagian dari Indeks LQ-45 di Bursa Efek Indonesia (BEI). Indeks LQ-45 merupakan kelompok saham yang memiliki tingkat likuiditas tertinggi di bursa. Selain penilaian atas likuiditas, seleksi atas saham-saham LQ-45 juga mempertimbangkan kapitalisasi pasar.

Direktur Keuangan ANTAM, Dimas Wikan Pramudhito mengatakan, ” Keberadaan saham ANTAM yang tetap menjadi bagian dari Indeks LQ-45 mencerminkan respon investor pada kinerja positif Perusahaan. Seiring dengan inovasi pengembangan bisnis Perusahaan yang terus dilakukan, serta kemampuan untuk berproduksi pada tingkat biaya tunai yang rendah dan ditopang kenaikan tren harga komoditas, kami optimis kinerja ANTAM akan tetap solid dan memberikan imbal hasil yang lebih baik bagi investor. ”

Penggantian saham di LQ-45 dilakukan setiap enam bulan sekali, yaitu pada awal bulan Februari dan Agustus. Pada rentang periode bulan Februari sampai dengan Juli 2016, kinerja saham ANTAM tercatat berada pada tingkat harga rata-rata sebesar Rp603 per saham (harga penutupan tertinggi sebesar Rp840 per saham dan harga penutupan terendah sebesar Rp332 per saham) dengan volume rata-rata perdagangan mencapai 129.821.592 saham. Pada periode tersebut harga saham rata-rata meningkat sebesar 62,53% serta volume rata-rata perdagangan meningkat 20,13% dibandingkan periode Agustus 2015 hingga Januari 2016.

Saham ANTAM tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak tanggal 28 November 1997 serta tercatat di Bursa Efek Australia (ASX) sejak 9 Agustus 1999. Komposisi kepemilikan saham ANTAM adalah Pemerintah Republik Indonesia sebesar 65% dan publik sebesar 35%.

LEAVE A REPLY